Selasa, 10 November 2015

Putu Ayu Pandan

Putu Ayu, jajanan tradisional ini merupakan salah satu dari ratusan bahkan mungkin ribuan dari ragam kuliner nusantara kategori kue basah.Kue basah ini relatif mudah dijumpai di Indonesia ... saya bisa mengatakan seperti ini karena sejak saya lahir di kebumen hingga merasakan kuliah di kota Solo dan Jogja, selanjutnya bekerja di Wonosobo, Kendal, dan Jakarta sampai akhirnya saya menikah bersuamikan orang Purworejo hingga akhirnya tinggal di kota minyak  ini (Balikpapan), kue putu ayu ini bisa dengan mudah saya dapatkan.

Kue putu ayu memiliki bentuk dan warna yang indah, biasanya berwarna hijau muda cerah karena identik dengan aroma dan rasa pandan. Kue ini banyak digemari oleh semua orang, dari mulai anak-anak sampai pada orang dewasa. Bolu kukus santan yanv lembut berpadu dengan gurihnya parutan kelapa muda...yummmyy😊😊

Untuk resep kue putu ayu banyak sekali yang sudah menuliskan. Berikut merupakan resep yang saya pakai hasil modifikasi resep sana sini.

Putu Ayu Pandan

Bahan I
- 1/ 2 butir kelapa muda parut memanjang
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt vanili bubuk

Bahan II
- 250 gram terigu protein sedang, ayak. sisihkan.
- 200 gram gula pasir
- 3 butir telur
- 1 sdt cake emulsifier
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt vanili
- 200 ml santan sedang
- 1/2 sdt pasta pandan

Cara Membuat
Bahan I
- Kukus kelapa parut dengan garam dan vanili bubuk selama kurang lebih 10 menit. Angkat, dinginkan.

Bahan II
1. Masak santan bersama daun pandan sambil diaduk(supaya santan tidak pecah) hingga sekali mendidih saja. Matikan api, lalu buang daun pandannya. Dinginkan.
2. Masukkan pasta pandan pada larutan santan yang sudah dingin, aduk rata. Sisihkan.
3. Kocok telur, gula pasir, cake emulsifier, garam, dan vanili bubuk dengan mixer kecepatan sedang hingga mengembang, putih, kental, dan kaku
4. Masukkan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk atau gunakan mixer kecepatan paling rendah.
5. Masukkan larutan santan sedikit demi sedikit sambil dengan teknik aduk balik sampai benar-benar merata.

Cara Penyajian
1. Siapkan cetakan yang sudah diolesi minyak.
2. Tata bahan I (parutan kelapa kukus) di dasar cetakan sebanyak kurang lebih 1/5 isi cetakan. Padatkan.
3. Panaskan kukusan dengan api besar. Bungkus tutup kukusan dengan kain atau serbet yang bagus menyerap airnya.
4. Masukkan adonan ke dalam cetakan yang sudah diberi kelapa parut. Tuang hingga hampir penuh.
5. Kukus dengan api sedang selama 20 menit atau sampai matang. Angkat, keluarkan dari cetakan.
6. Sajikan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar